Jakarta, 20 November 2023 – Badan Pengembangan Teknologi Informasi Universitas Prof. Dr. Hamka (BPTI UHAMKA) menggelar kompetisi bergengsi, yaitu “Pemilihan Mahasiswa Peduli IT & Survey Kepuasan 2023.” Kegiatan ini diadakan mulai tanggal 1 Desember 2023 hingga 5 Januari 2024, dan khusus diikuti oleh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka (UHAMKA).
Kompetisi ini bertujuan untuk mencari dan memberikan apresiasi kepada mahasiswa UHAMKA yang memiliki kepedulian dan dedikasi tinggi terhadap teknologi informasi, serta sekaligus mengumpulkan data melalui survey kepuasan mahasiswa terhadap layanan IT yang telah disediakan oleh UHAMKA.
Mengusung tema “Inovasi Digital untuk Masa Depan,” kompetisi ini menyoroti pentingnya peran mahasiswa dalam mengadopsi dan mengembangkan teknologi informasi guna meningkatkan kualitas pendidikan dan layanan di lingkungan kampus.
Peserta kompetisi akan dinilai berdasarkan kontribusi mereka dalam tugas-tugas yang di masukkan dalam OLU UHAMKA (Online Learning UHAMKA) seperti aktif dalam mengisi survey dan mengisi kuisnya agar lebih familiar dalam menggunakan OLU serta memotivasi sesama mahasiswa dalam penggunaan teknologi informasi dan update terhadap informasi seputar IT di UHAMKA
Selain pemilihan Mahasiswa Peduli IT, kegiatan ini juga mencakup Survey Kepuasan 2023. Mahasiswa UHAMKA akan memiliki kesempatan untuk memberikan masukan dan feedback terkait dengan layanan IT yang telah mereka gunakan selama tahun ini. Data yang terkumpul dari survey ini akan menjadi dasar untuk meningkatkan dan mengoptimalkan layanan IT di UHAMKA.
Pengumuman pemenang akan dilakukan pada acara penutupan kompetisi pada tanggal 5 Januari 2024. Pemenang akan mendapatkan penghargaan berupa cashback 300.000 bagi 10 pemenang dan sertifikat sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kontribusi mereka dalam mengembangkan teknologi informasi di lingkungan kampus UHAMKA.
BPTI UHAMKA berharap melalui kegiatan ini, semakin banyak mahasiswa yang terlibat dan berkontribusi dalam memajukan teknologi informasi di UHAMKA, sekaligus memberikan masukan yang berharga untuk pengembangan layanan IT yang lebih baik di masa depan (TA)